Jasa layanan uang elektronik berbasis server yang disediakan oleh PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Bank Danamon”) hasil kerjasama co branding dengan Doku (“Layanan Uang Elektronik”). Layanan Uang Elektronik ini disediakan untuk Nasabah Bank Danamon maupun Non Nasabah Bank Danamon (“Pengguna”) selama 24 (dua puluh empat) jam sehari dan 7 (tujuh) hari seminggu, serta dapat diakses secara langsung oleh Pengguna melalui telepon seluler / handphone menggunakan menu pada aplikasi Danamon Wallet (D-Wallet) yang dapat diunduh melalui appstore (handphone dengan platform IOS) dan playstore (handphone dengan platform Android) dengan menggunakan jaringan internet pada telepon seluler / handphone sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku pada Bank Danamon.
Terdapat 2 jenis D-Wallet, yaitu :
- D-Wallet Regular : Layanan Uang Elektronik dengan saldo maksimal Rp1juta, yang dapat digunakan untuk transaksi pembayaran dan pembelian.
- D-Wallet Premium : Layanan Uang Elektronik dengan saldo maksimal Rp10juta, yang dapat digunakan untuk transaksi pembayaran, pembelian, transfer dan tarik tunai.
Persyaratan Keikutsertaan Layanan
- Berlaku bagi Nasabah Bank Danamon maupun Non Nasabah Bank Danamon.
- Telah mengunduh aplikasi layanan Danamon wallet (D-Wallet) pada appstore atau playstore.
- Menyetujui Syarat dan Ketentuan yang berlaku pada saat proses registrasi aplikasi Danamon Wallet (D-Wallet).
Manfaat
- Mengetahui ringkasan saldo Uang Elektronik yang dimiliki
- Upgrade ke D-Wallet Premium; dimana keuntungan bagi Pengguna D-Wallet Premium adalah dapat menempatkan saldo maksimal pada D-Wallet sampai maksimal Rp 10 Juta, yang dapat digunakan untuk transaksi pembayaran, pembelian, transfer dan tarik tunai.
- Top Up D-Wallet (isi ulang saldo)
- Melalui channel Bank Danamon (ATM & Internet Banking)
- Melalui channel Bank Lain (ATM & Internet Banking)
- Melalui gerai Alfa Group (Alfamart, Alfamidi, Lawson & Dandan)
- Transfer dana ke sesama pengguna D-Wallet (peer to peer transfer)
- Transfer dana ke akun Bank Danamon.
- Transfer dana ke akun Bank lain.
- Pembelian voucher, misal: KFC, MC Donald
- Pembelian voucher pulsa handphone
- Pembelian paket data
- Pembelian produk investasi
- Pembelian token PLN
- Pembelian di merchant online
- Pembelian di merchant offline (Alfa Group)
- Pembelian di merchant menggunakan QR
- Tagihan handphone untuk seluruh layanan operator telekomunikasi
- BPJS
- Cicilan, misal kredit motor, kredit mobil
- Telkom
- PDAM
- PLN
- Cash out /penarikan tunai di gerai Alfa Group (Alfamart, Alfa Midi, Lawson & Dandan)
- Permintaan dana ke teman sesama pengguna D-Wallet
- Fitur admin (ubah PIN, ubah email & ubah nomor handphone)
- Ringkasan 5 transaksi terakhir yang dilakukan.
Batasan Nominal Transaksi
Maksimal akumulasi nominal transaksi yang diperkenankan dalam satu bulan untuk Pengguna D-Wallet Regular dan Pengguna D-Wallet Premium adalah Rp 20 Juta.
Transaksi transfer peer to peer
- Min Rp1,00
- Max Rp1juta untuk D-Wallet Regular
- Max Rp10juta untuk D-Wallet Premium
Transaksi transfer dana ke Bank Danamon dan bank lain
- Min. Rp1,00
- Max. Rp10juta
Transaksi top up D-Wallet
- Min. Rp10ribu
- Max. Rp1juta untuk D-Wallet Regular
- Max. Rp10juta untuk D-Wallet Premium
Transaksi cash out di gerai Alfa Group
- Min Rp20ribu
- Max Rp500ribu
- Atau mengikuti ketentuan Alfa Group.
Pembelian isi ulang pulsa
- Mengikuti denom yang berlaku di masing-masing operator telepon seluler
Cara Top Up D-Wallet
Top up D-Wallet dapat dilakukan dengan non tunai melalui ATM Danamon atau D-Mobile
Langkah-langkah Top Up D-Wallet via ATM :
- Masukkan Kartu ATM
- Input PIN ATM Anda
- Pilih menu Pembayaran >>> E-Commerce >>> Top Up Doku Wallet
- Masukan 16 digit nomor virtual account (890700 + 10 Digit Doku ID)
- Pada layar pembayaran, masukkan jumlah nominal yang akan di top up
- Pada layar konfirmasi pembayaran, pastikan transaksi sudah benar -> pilih Ya untuk memproses transaksi
Langkah-langkah Top Up D-Wallet via D-Mobile
- Login pada Aplikasi D-Mobile
- Pilih menu Pembayaran
- Pilih menu Virtual Account.
- Masukan 16 digit nomor virtual account (890700 + 10 digit Doku ID)
- Pada layar pembayaran, masukkan jumlah nominal yang akan di top up
- Pada layar konfirmasi pembayaran, pastikan transaksi sudah benar -> pilih Ya untuk memproses transaksi
Atau Top up D-Wallet dengan metode transfer
Pengguna D-Wallet dapat melakukan Top Up melalui transfer online antar bank dalam jaringan ATM Bersama, PRIMA, dan ALTO maupun dari Gerai yang telah bekerjasama dengan DOKU.
Top up tunai dapat dilakukan dan hal tersebut dapat melalui Gerai-gerai yang menerima top up tunai DOKU seperti Alfamart, Alfamidi, AlfaExpress, DAN+DAN dan Lawson.
Risiko
Pengguna wajib mengamankan User ID, Password dan PIN untuk kepentingannya sendiri dengan cara antara lain:
- Melakukan penggantian Password dan PIN secara berkala.
- Gunakan User ID, Password dan PIN dengan hati-hati agar tidak diketahui orang lain.
- Tidak mencatat/menyimpan User ID, Password dan PIN pada HP, benda-benda lainnya atau di tempat-tempat yang mudah diketahui orang lain.
- Tidak memberikan User ID, Password, dan PIN pada orang lain termasuk petugas Bank dan anggota keluarga/orang dekat.
- Tidak menggunakan Password dan PIN yang mudah ditebak seperti tanggal lahir atau identitas pribadi Pengguna.
Pengguna wajib melaporkan kepada Bank melalui Hello Danamon 1-500-090 terkait dengan :
- Adanya penyalahgunaan akses Danamon Wallet (D-Wallet).
- Adanya tindakan mencurigakan terkait transaksi oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
- Adanya permintaan data Pengguna dari pihak lain yang tidak berkepentingan.
Risiko Lainnya
Layanan Danamon Wallet (D-Wallet) sangat tergantung dengan kualitas jaringan sinyal GPRS/3G/LTE atau EVDO-CDMA atau WIFI yang digunakan dan Pengguna wajib memastikan kualitas jaringan sebelum menggunakan layanan Danamon Wallet (D-Wallet) agar tidak terjadi kegagalan transaksi.
Penanganan Informasi/Keluhan Pengguna
Untuk penanganan informasi dan keluhan, Pengguna dapat menghubungi Hello Danamon 1-500-090
Jika membutuhkan penjelasan lebih kanjut terkait layanan Danamon wallet (D-Wallet) ,dapat mengacu pada “Tanya-Jawab – FAQ”. Silakan untuk menggunakan akses link : Tanya – Jawab - FAQ
PT Bank Danamon Indonesia Tbk. Terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.