Fitur Pembayaran Debit Online

Pegang kendali dan set limit transaksi online Anda di aplikasi D-Bank PRO atau melalui website D-Bank PRO (https://www.dbank.co.id) dan Danamon Online Banking (www.danamonline.com) hingga Rp 10juta per hari

Limit Awal Sebelumnya

Limit Awal Baru (efektif 1 November 2021)

Rp 500ribu

Rp 2juta.


 


Manfaat dan Keuntungan

  • Pengalaman berbelanja yang seamless
    Anda dapat melakukan transaksi dengan mudah dan cepat dalam satu klik pembayaran. Tidak ada lagi kehabisan stok karena Anda harus keluar dari aplikasi atau website untuk melakukan pembayaran!
  • Bertransaksi bebas khawatir
    Transaksi online Anda aman karena Anda telah dilindungi Mastercard Secure Code, password sekali pakai yang ditujukan ke nomor telepon Anda yang terdaftar sehingga hanya Anda yang dapat memverifikasi transaksi Anda.

Limit Harian

Pegang kendali dan set limit transaksi online Anda di aplikasi D-Bank PRO atau melalui website D-Bank PRO (https://www.dbank.co.id) dan Danamon Online Banking (www.danamonline.com) hingga Rp 10juta per har

MELALUI D-BANK PRO
  1. Step 1: Login di aplikasi D-Bank Pro atau melalui website D-Bank PRO (https://www.dbank.co.id)
  2. Step 2: Tekan icon "profil" di pojok kanan bawah pada beranda
  3. Setp 3: Klik "Pengaturan Kartu Debit/Kredit untuk e-commerce"
  4. Step 4: Pilih "Limit Debit Online" untuk kartu debit
  5. Step 5: Isi Jumlah limit transaksi Debit Online per hari sesuai kebutuhan
  6. Step 6: Baca "Syarat dan Ketentuan", kemudian klik "Setuju" untuk melanjutkan
  7. Step 7: Masukan mPIN anda untuk konfirmasi, kemudian pilih "Kirim"
  8. Step 8: Pengaturan Limit Kartu Debit Anda selesai, Anda juga akan menerima notifikasi pemberitahuan di D-Bank PRO serta melalui SMS & Email.

  9. Klik di sini
    untuk melihat tutorial merubah limit awal transaksi online

MELALUI DANAMON ONLINE BANKING
  1. Step 1: Log in ke www.danamonline.com
  2. Step 2: Masuk ke tab “Layanan”
  3. Step 3: Pilih opsi “Pengaturan Kartu Debit/Kredit untuk e-Commerce” lalu pilih “Limit Debit Online”
  4. Step 4: Set limit transaksi harian Anda sesuai kebutuhan. Jika Anda memiliki lebih dari 1 Kartu Debit, pilih kartu debit yang Anda gunakan untuk bertransaksi online.
  5. Step 5: Baca”Syarat dan Ketentuan Umum Debit Online Danamon” lalu klik “Setuju” untuk melanjutkan.
  6. Step 6: Masukkan kode OTP yang dikirimkan ke nomor telepon terdaftar lalu klik “Kirim”
  7. Step 7: Pengaturan limit Anda telah selesai. Anda juga akan menerima SMS dan email pemberitahuan.
  1. Step 1: Masuk ke halaman check-out.
  2. Step 2: Pilih opsi pembayaran menggunakan Kartu Debit/Debit Online/Debit Instan.
  3. Step 3: Masukkan info nomor kartu debit yang akan digunakan, tanggal berlaku, dan nomor CVV.
  4. Step 4: Pilih opsi “Simpan Kartu” untuk proses check-out yang lebih mudah dan cepat di transaksi berikutnya.
  5. Step 5: Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan ke nomor telepon Anda yang terdaftar ke laman konfirmasi OTP yang muncul di layar Anda.

  6. Step 6: Tunggu transaksi Anda selesai diproses oleh Mastercard dan merchant.

Dengan mengaktifkan layanan Layanan 3D Secure Debit Online Danamon sebagai media pembayaran belanja online maka Nasabah secara otomatis menyatakan telah membaca, memahami dan menyetujui hal-hal yang tercantum pada syarat dan ketentuan baik yang disebutkan di atas maupun yang berlaku umum di PT Bank Danamon Indonesia Tbk sesuai ketentuan dari Bank Indonesia dan Otorisasi Jasa Keuangan.