Sebagai warga Jakarta, Anda mungkin sering ke luar kota hanya untuk berwisata. Namun, tahukah Anda bahwa Jakarta sebenarnya juga memiliki sejumlah tempat wisata menarik yang layak dikunjungi. Pastinya tidak kalah menyenangkan dibanding tempat wisata luar kota lainnya plus bisa Anda kunjungi tanpa perlu macet-macetan yang berlebihan. Tidak perlu ragu, 5 tempat wisata di Jakarta ini dijamin worth your time!
Dunia Fantasi
Sebagai teman hiburan keluarga, Dunia Fantasi pantas menjadi tempat wisata di Jakarta yang paling tepat untuk Anda kunjungi. Tempat wisata yang berada di area Taman Impian Jaya Ancol ini menawarkan Anda berbagai varian wahana menegangkan namun tetap menyenangkan. Wahana seru seperti Tornado, Halilintar, hingga Hysteria pastinya cocok untuk Anda dan keluarga. Terdapat juga Rumah Miring, Poci-Poci, hingga Pontang-Pontang yang menyenangkan.
Anda juga dapat menikmati berbagai wahana dengan tema khusus, seperti Ice Age Arctic Adventure, Treasureland, Dufan Glow, Fantasy Lights: Magic of Dufan, hingga Hello Kitty Adventure. Penampilan aktor, robot animatronik, efek suara, hingga cahaya pastinya akan membuat wahana-wahana ini makin meriah dan menyenangkan. Buka pukul 10:00 – 18:00 setiap hari, kecuali weekend hingga pukul 20:00, berwisata ke Dunia Fantasi pasti layak Anda pertimbangkan.
Baca Juga: 4 Musisi Internasional yang konser di Indonesia
Taman Mini Indonesia Indah
Sudah populer sejak tahun 1990-an lalu, pastinya Taman Mini Indonesia Indah selalu menarik dikunjungi. Di sini, Anda dapat menikmati berbagai wahana serta fasilitas menarik mulai dari Anjungan Daerah, kereta gantung, museum, Teater 4D, hingga Teater IMAX Keong Mas yang keren. Berbagai fasilitas, wahana, hingga dekorasi di tempat wisata ini secara keseluruhan merupakan miniatur dari 33 provinsi di Indonesia. Jadi, kenapa harus jauh-jauh ke luar kota?
Tidak perlu khawatir karena tempat wisata yang terletak di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur ini cocok untuk semua umur, khususnya bagi Anda yang mempunyai buah hati. Sekali-kali menyenangkan si kecil bermain di sini pastinya layak Anda lakukan. Berada di lokasi yang cukup strategis, datang saja saat akhir pekan mulai pukul 07:00 – 21:00.
Alive Museum Ancol
Alive Museum Ancol adalah jaringan museum visual unik dari Negeri Ginseng yang hadir dengan patung lilin berbagai tokoh terkenal. Tempat wisata ini mirip dengan Museum Madam Tussaud yang ada di Bangkok, Hong Kong, China, Jepang, dan Singapura. Sehingga pastinya Alive Museum Ancol ini dapat memberikan Anda momen wisata yang sempurna.
Anda dapat menemukan berbagai patung tokoh dunia hiburan dunia terkenal, mulai dari idol Korea hingga penyanyi barat ternama. Berlokasi di Taman Impian Jaya Ancol, tempat wisata yang buka setiap hari Selasa-Minggu pukul 10:00 – 21:00 ini juga menawarkan Anda koleksi ilusi visual dengan gambar-gambar kreatif yang dijamin menarik.
Baca Juga: 4 Negara Eropa yang bisa dikunjungi tanpa Visa
Snow Bay Waterpark
Anda berencana mengisi waktu luang dengan berwisata ke tempat yang seru untuk melepas rasa penat dan stres? Snow Bay Waterpark Jakarta ini tidak boleh Anda lewatkan. Tempat wisata yang menawarkan wahana seru dan imajinatif berkonsep pegunungan bersalju ini pastinya akan memberikan Anda waktu bersenang-senang yang memuaskan. Tersedia pula atraksi air terbaik dan pemandangan artistik yang menutupi 70% kawasan dengan salju ini.
Hanya dengan menyaksikan suasana salju eksotik, pastinya lelah yang Anda rasakan bisa hilang. Hadirnya rekreasi air berkelas dunia berkonsep petualangan yang keren pastinya akan membuat momen wisata Anda makin sempurna. Anda dapat berkunjung ke sini setiap hari mulai pukul 09:00 – 18:00.
Jakarta Aquarium
Jika Anda ingin mendapatkan momen wisata mewah dengan melihat hewan laut yang unik dan cantik maka Jakarta Aquarium adalah jawabannya. Anda dapat menikmati visualnya hingga bisa disentuh secara langsung. Sebagai bagian dari Taman Safari Indonesia, Jakarta Aquarium, ini pastinya dapat menambah pengetahuan Anda, khususnya soal hewan laut, serta cocok untuk dikunjungi bersama si kecil.
Berlokasi di dalam Mal Neo Soho, tepatnya di lantai LG dan LM, Jakarta Aquarium ini memiliki aquarium ukuran besar yang mirip dengan SeaWorld. Anda dapat menemukan sekitar 600 jenis satwa mulai dari ikan, bintang laut, hingga berang-berang di sini. Terdengar menyenangkan bukan? Datang saja setiap hari pukul 10:00 – 20:00 dan nikmati sendiri keseruannya.
Sekarang Anda tidak perlu macet-macetan ke luar kota hanya untuk berwisata. Kunjungi saja 5 tempat wisata di atas dan pastinya momen wisata Anda akan berlangsung menyenangkan. Jangan lupa gunakan Kartu Debit atau Kartu Kredit Danamon untuk kemudahan bertransaksi Anda.