Frequently Asked Questions Debit Online Danamon

Adalah layanan pembayaran di situs jual beli online/e-commerce menggunakan Kartu Debit/ATM Danamon yang sudah tersertifikasi 3D Secure MasterCard (MSC/ MasterCard Secure Code) di situs merchant (toko online) yang juga telah tersertifikasi 3D Secure MasterCard (MSC/ MasterCard Secure Code).
Fitur keamanan dari MasterCard untuk melindungi transaksi online Kartu Debit/ATM dan Kredit. Layanan ini hanya tersedia di situs-situs merchant yang juga mendukung layanan 3D Secure MasterCard, dimana,
• menggunakan proteksi kode OTP (One Time Password) selama proses belanja online di internet (merchant online) untuk untuk proses verifikasi transaksi pelanggan,
• kepercayaan antar merchant dan pelanggan dalam bertransaksi online e-commerce seperti halnya bertatap muka langsung (Face to Face).
• Sebagai channel pembayaran alternatif dalam bertransaksi, selain dapat melakukan transaksi belanja di merchant-merchant yang memiliki mesin EDC/POS, Nasabah juga dapat bertransaksi belanja di toko online/situs merchant e-commerce yang sudah 3D Secure (MSC) dengan menggunakan Kartu Debit/ATM Danamon yang juga sudah 3D Secure (MSC).
• Transaksi lebih aman karena setiap transaksi online e-commerce yang menggunakan Kartu Debit/ATM Danamon akan diminta untuk menginput kode OTP (One Time Password) setiap kali melakukan transaksi.
• Nasabah tidak dibebankan biaya layanan tambahan.
Merupakan toko online/ situs merchant e-commerce yang sudah mendapatkan sertifikasi dari MasterCard. Sertifikasi ini untuk memastikan keamanan transaksi online sekaligus melindungi Nasabah dari cyber fraud.
• Nasabah masuk ke situs merchant online yang diinginkan, lakukan pemesanan dan lanjutkan pembayaran dengan memilih Kartu Debit MasterCard sebagai metode pembayaran Anda.
• Masukkan Nomor Kartu Debit/ATM, valid thru (masa berlaku) serta 3 digit nomor CVC (Card Validation Card) yang terdapat pada Kartu Debit/ATM
• Cek rincian informasi transaksi Anda, masukkan One Time Pasword (OTP) yang anda terima melalui SMS, lalu tekan “lanjut”.
• Konfirmasi transaksi pembayaran akan muncul, pembayaran selesai. Simpan informasi referensi merchant dan referensi pembayaran, tekan “Lanjut” untuk kembali ke situs merchant.
• Nasabah telah memiliki rekening dan Kartu ATM/ Debit Danamon dalam kondisi aktif.
• Memiliki nomor ponsel valid dan aktif yang telah terdaftar dalam sistem danamon untuk menerima OTP (One Time Password). Lakukan pengkinian data jika terdapat perubahan pada data alamat, nomor telepon ataupun email dengan mengisi Formulir Pengkinian Data di Cabang Danamon terdekat.
• Nasabah harus sudah memiliki akses/terregistrasikan dengan layanan Internet banking Danamon Online Banking (www.danamonline.com) dan melakukan aktivasi layanan Debit Online dengan menentukan limit maksimum harian per nomor kartu.
• Nasabah dapat melakukan transaksi online e-commerce pada hari berikutnya sejak limit maksimum harian kartu telah berhasil dibuat di www.danamonline.com.
Merupakan 6 (enam) digit angka rahasia yang bersifat unik dan berlaku hanya untuk 1 (satu) transaksi. Kode dikirim melalui SMS ke nomor ponsel Nasabah yang terdaftar di sistem Bank sebagai otentikasi atas setiap transaksi belanja online yang dilakukan untuk keamanan bertransaksi.
Kode OTP (One Time Password) berlaku 5 (lima) menit sejak SMS dikirim ke nomor ponsel Nasabah.
Jika Nasabah salah memasukkan kode OTP (One Time Password) sebanyak 3 (tiga) kali, maka layanan Debit Online Danamon akan terblokir. Untuk dapat bertransaksi kembali, Nasabah dapat mengajukan pembukaan blokir melalui Hello Danamon (1-500-090). Pembukaan blokir dilakukan dengan menggunakan T-PIN (Telephon Personal Identification Number) yang proses pembuatannya dapat ditanyak ke Hello Danamon 1-500-090 dan verifikasi data Nasabah terlebih dahulu.
• Resiko gagalnya transaksi karena kegagalan sistem.
• Resiko gagalnya transaksi karena nomor ponsel tidak terdaftar pada sistem Danamon.
• Resiko gagalnya transaksi karena merchant belum mendapatkan sertifikasi 3D Secure (MSC).
Nasabah dapat mendaftarkan dan menggunakan semua jenis Kartu Debit/ATM Danamon berlogo MasterCard yang dimilikinya.
Anda wajib mengaktifkan layanan ini dengan mengatur Limit Transaksi Harian Kartu Debit/ATM Anda sebelum menggunakannya pertama kali. Ikuti langkah di bawah ini untuk pengaturan limit:
a. Log in ke akun Danamon Online Banking Anda dengan memasukan User ID/Alamat email terdaftar dan Password yang benar di www.danamonline.com .
b. Pilih tab “Layanan” lalu pilih “Pengaturan Kartu Debit/Kredit untuk e-commerce” kemudian pilih “Limit Debit Online”.
c. Sebelum melakukan pengaturan, pastikan nomor ponsel yang Anda gunakan sesuai dengan nomor ponsel yang terdaftar pada sistem Danamon untuk verifikasi pengaktifan (cek 3 digit angka yang tertera pada layar monitor).
d. Jika Anda memiliki lebih dari 1 kartu debit, maka pilih kartu debit yang akan digunakan untuk transaksi e-commerce.
e. Masukan Limit Transaksi e-commerce per hari sesuai kebutuhan Anda. Nominal yang Anda masukkan adalah jumlah batas maksimal transaksi e-commerce yang dapat dilakukan dalam satu hari. Transaksi akan ditolak jika akumulasi transaksi selama satu hari melebihi limit harian yang Anda tentukan.
f. Baca “Syarat dan Ketentuan Umum Penggunaan Debit Online” lalu klik “Setuju” untuk melanjutkan.
g. Cek kembali data yang telah di-input sebelumnya. Masukan 6 digit angka kode OTP yang dikirimkan ke nomor ponsel terdaftar kemudian klik “Kirim” atau llik “Ubah” jika ada yang perlu diperbaiki.
h. Anda akan menerima notifikasi transaksi berhasil pada layar, setelah pengaturan limit berhasil dilakukan. Notifikasi juga dikirimkan melalui email dan sms ke alamat email dan nomor ponsel yang terdaftar pada system.
Nasabah diberikan limit awal (limit default) Rp 2 Juta/transaksi/hari yang dapat dirubah sampai dengan Rp 10 juta/transaksi/hari